Zaman sekarang, segala sesuatu dibuat serba mudah. Mau cari informasi tinggal browsing, mau makan tapi malas masak tinggal delivery order, mau belanja tinggal buka online shop cukup dengan klik aja langsung proses pembayaran dan pengiriman. Saking mudahnya belanja di online shop, kadang suka ga sadar kalau hasrat belanja jadi semakin tinggi. Kebiasaan hidup boros bisa bikin lupa untuk menabung. Padahal menabung itu gak bikin kita rugi kok, justru dengan menabung kita akan punya investasi di masa depan dan menjadi penolong ketika ada pengeluaran tak terduga, misalnya sakit. So kali ini aku mau berbagi tips hal apa aja yang biasa aku lakukan dalam menyisihkan uang, take a note ya!
Sisihkan uang di awal
Batasi pengeluaran
Catat pengeluaran
Hal ini yang biasa terlupakan, mencatat apa yang sudah kita keluarkan hari ini. Catatan ini akan berguna banget untuk mengevaluasi pengeluaran di periode tersebut apakah kita sudah cukup berhemat atau malah lebih boros dari sebelumnya. Selain itu juga bisa menolong kita untuk membuat perencanaan di periode berikutnya.
Punya uang koin? Simpan!
Kadang uang koin dianggap sepele tak bernilai, padahal kalau kata pepatah "sedikit demi sedikit, lama-lama menjadi bukit". Pernah dengar kisah yang cukup menginspirasi, membeli sepeda motor menggunakan kumpulan uang receh? Beberapa bulan yang lalu, cukup ramai di berita kisah Ibu Titin yang mengumpulkan receh selama lima tahun sampai akhirnya bisa membeli sepeda motor seharga Rp 23.000.000,-. Jadi mulai sekarang jangan sia-siakan uang recehmu yah hehe.
Tentukan target!
Sebagai anak muda, kita pasti punya banyak wishlist dan impian yang ingin diraih kan? Jika belum, yuk mulai sekarang dicatat apa yang menjadi impian kalian. Seperti yang kita tau, menabung itu gak selamanya berjalan lancar pasti ada kendornya. Dengan memiliki target, kita akan lebih semangat lagi untuk menabung.
Oke segitu aja tips dari aku semoga membantu, kalau kalian punya tips lain yuk sharing lewat kolom komentar 💕
#LombaLPS #Ayomenabung
Sisihkan uang di awal
"Don't save what is left after spending, spend what is left after saving" - Warren BuffetSetuju! Menabung itu harus dipaksakan di awal, bukan menunggu sisa di akhir. Syukur-syukur masih ada sisa, kalau habis semua gimana? Nah makanya menabung itu harus menyisihkan di awal. Sisanya baru digunakan untuk pengeluaran rutin dan jajan kalau masih ada sisa. Gak harus banyak kok, yang penting itu disiplin dan konsisten. Supaya lebih aman, aku biasanya menyimpan uang di bank. Apalagi ditambah kehadiran Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) yang mampu menjamin semua jenis simpanan di perbankan, baik bank konvensional maupun bank syariah. Untuk pembukaan rekening, aku sarankan untuk memiliki dua. Satu untuk rekening simpanan, dan satunya lagi untuk rekening pengeluaran. Jadi ga perlu lagi khawatir kalau uang simpanannya terpakai untuk pengeluaran kita.
Batasi pengeluaran
Berpikir sebelum membeli! Apakah yang akan dibeli itu sesuatu yang kita butuhkan atau hanya sekedar keinginan. Dulu kebiasaan jelek aku membeli karena laper mata, apalagi kalau liat lipstick main beli aja tanpa dipikir dulu. Pas sampe rumah, baru sadar kalau warnanya mirip sama yang udah pernah dibeli huhu. Know what we need, jadi sejak itulah aku selalu membuat shopping list untuk mengetahui apa aja yang akan kita beli dan menghindari membeli barang yang sama.
Catat pengeluaran
Hal ini yang biasa terlupakan, mencatat apa yang sudah kita keluarkan hari ini. Catatan ini akan berguna banget untuk mengevaluasi pengeluaran di periode tersebut apakah kita sudah cukup berhemat atau malah lebih boros dari sebelumnya. Selain itu juga bisa menolong kita untuk membuat perencanaan di periode berikutnya.
Punya uang koin? Simpan!
Kadang uang koin dianggap sepele tak bernilai, padahal kalau kata pepatah "sedikit demi sedikit, lama-lama menjadi bukit". Pernah dengar kisah yang cukup menginspirasi, membeli sepeda motor menggunakan kumpulan uang receh? Beberapa bulan yang lalu, cukup ramai di berita kisah Ibu Titin yang mengumpulkan receh selama lima tahun sampai akhirnya bisa membeli sepeda motor seharga Rp 23.000.000,-. Jadi mulai sekarang jangan sia-siakan uang recehmu yah hehe.
Tentukan target!
Sebagai anak muda, kita pasti punya banyak wishlist dan impian yang ingin diraih kan? Jika belum, yuk mulai sekarang dicatat apa yang menjadi impian kalian. Seperti yang kita tau, menabung itu gak selamanya berjalan lancar pasti ada kendornya. Dengan memiliki target, kita akan lebih semangat lagi untuk menabung.
Oke segitu aja tips dari aku semoga membantu, kalau kalian punya tips lain yuk sharing lewat kolom komentar 💕
#LombaLPS #Ayomenabung